Adhya Tirta Batam Official Website
 
Sat, 20 Apr 2024
Selamat Datang di Website PT. Adhya Tirta Batam (ATB)
SPARTA Smart Solution ATB, solusi pengelolaan air profesional

Info Grafis

Call Center ATB Alami Gangguan, Pelanggan Diminta Berkomunikasi melalui Medsos ATB

Dipublikasikan Pada : 05-SEP-2017 08:46:39,   Dibaca : 47915 kali

BATAM - Terkait adanya pelebaran jalan yang dilakukan oleh dinas terkait di kawasan Baloi membuat sejumlah jaringan telepon dan Fiber optic yang ada di wilayah tersebut mengalami gangguan.

Kondisi ini pun membuat gangguan pada Call Canter ATB di 0778 467111 yang sejak tiga hari terakhir tidak bisa dihubungi oleh pelanggan ATB baik untuk membuat laporan hingga menyampaikan keluhan.

"Sejak tiga hari lalu hingga kini, Rabu(6/9/2017) kami belum bisa bisa berinteraksi secara langsung melalui Call Center di 0778 467111. Hal ini disebabkan oleh adanya gangguan di jaringan provider telekomunikasi di Batam," kata Hera Sasmita, Supervisor Customer Care ATB saat dihubungi.

Meski demikian, tambahnya, pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang ingin menyampaikan keluhan maupun membuat laporan terkait pelayanan ATB untuk sementara waktu bisa melalui layanan komunikasi lainnya. Yakni di Media Sosial (Medsos) resmi ATB.

Berupa chating di website official ATB di www.atbbatam.com, Fanpage Facebook ATB Batam maupun melalui aplikasi berbasis Android yaitu ATB Mobile Apps dengan terlebih dahulu mengunduh di playstore dengan nama "ATB Batam".

"Terkait kondisi ini, Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Dan akan secepatnya menginformasikan kepada pelanggan ATB apabila kondisi jaringan Call Center ATB 0778 467111 sudah dapat diakses oleh pelanggan kembali," terangnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, diketahui gangguan tersebut disebabkan rusaknya jaringan telekomunikasi pada kabel fiber optic (FO) Telkom.(Corporate Communication ATB/Iman Suryanto)


Copyright © 2016 Adhya Tirta Batam. All Rights Reserved. Situs didesain oleh Internal Developer PT. Adhya Tirta Batam